Sekilas

“DSP menghadirkan layanan sarana dan prasarana yang terintegrasi sebagai bentuk dukungan strategis dalam mewujudkan lingkungan kampus Universitas Islam Indonesia yang tertib, nyaman, dan berkelanjutan.”

Melalui layanan sarana dan prasarana yang terintegrasi, DSP mendukung kelancaran kegiatan akademik dan nonakademik di lingkungan Universitas Islam Indonesia. Proses pengajuan dan koordinasi layanan dilakukan secara sistematis melalui website dan media sosial resmi DSP, serta dilengkapi dengan pelayanan langsung di kantor DSP yang berlokasi di Basement Rektorat.

Layanan Peminjaman Tempat

Layanan Peminjaman Kendaraan

Layanan Pemeliharaan & Inventaris

Layanan Pemeliharaan dan Inventaris DSP bertujuan untuk memastikan seluruh aset dan fasilitas di lingkungan Universitas Islam Indonesia berada dalam kondisi layak pakai, aman, dan terkelola dengan baik. Layanan ini mencakup pemeliharaan rutin, perbaikan kerusakan, serta pengelolaan data inventaris sarana dan prasarana guna mendukung kelancaran aktivitas akademik dan nonakademik.